Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Pemulihan Ibu Hamil KEK

Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Pemulihan Ibu Hamil KEK

Sumbang, 1 Desember 2018 - Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Pemulihan Ibu Hamil KEK merupakan kegiatan yang bertujuan untuk optimalisasi gizi ibu di 1000 hari pertama kehidupan (HPK) dan untuk meningkatkan status gizi ibu hamil (Pemulihan KEK). Kegiatan ini dilaksanakan setiap 1 minggu sekali selama 3 bulan bertempat di Puskesmas I Sumbang.

  1. Ibu hamil KEK diberikan PMT berupa bahan makanan lokal yang diambil 1 minggu 1 kali ke Puskesmas I Sumbang
  2. Setiap 1 bulan 1 kali dilakukan pemantauan status gizi ibu hamil berupa penimbangan berat badan (BB) dan pengukuran lengkar lengan Atas (LILA), untuk mengetahui keberhasilan pemberian makanan tambahan
  3. Intervensi ini dilakukan selama 3 bulan
  4. Penyampaian materi dilakukan setiap pertemuan 1 bulan sekali di puskesmas

Pemateri : Tiara Rosania H, S.Gz
Materi : Gizi pada 1000 Hari Pertama Kehidupan (1000 HPK)

Related Posts

Komentar